Mancing di waktu malam ternyata tidak kalah mengasyikan dengan mancing di siang hari. Walaupun memang mancing di malam hari membutuhkan konsentrasi yang lebih banyak karena suasana yang gelap. Selain suasana yang tenang yang bisa kita dapatkan dan yang pasti jauh dari rasa panas matahari.
Berikut ini ada beberapa peralatan yang bisa memudahkan kita untuk mancing di malam hari.
1. Chemical Light Snap
Alat ini biasanya dipasang di ujung pelampung sehingga kita bisa melihat dalam kegelapan saat pelampung bergerak tanda umpan sedang dimakan ikan. Alat ini berbentuk stik kecil dan berisi cairan yang dapat menyala jika dipatahkan. Cairan ini bisa bertahan hingga 5-7 jam sehingga cukup untuk digunakan di malam hari saat anda memancing.
2. Bel kecil/Klinthingan (Jawa)
biasanya diletakkan pada ujung joran atau stick yang gunanya sebagai indikator bunyi kalau ikan memakan umpan kita. Cara memancing ini biasanya dikenal dengan cara memancing jegog- an. Umpan pancing yang sudah dikuatkan dengan tepung atau dengan telur dipadatkan serta di beri mata pancing dengan jumlah yang cukup banyak sehingga ikan susah membedakan mana umpan mana pancing. Penggunaan mata pancing yang banyak membuat pemancingan menjadi lebih sukses.
3. Lampu penerangan
Ada banyak cara yang dilakukan pemancing untuk mancing di malam hari, gelap tidak akan jadi penghalang untuk mancing karena sebagian dari mereka sudah menyiapkan penerangan mulai dari lampu templok, petromaks bahkan ada juga yang menggunakan genset mini sebagai sumber penerangan.
Udara malam terkadang bisa sangat dingin untuk itu sebaiknya anda membawa perlengkapan diri seperti jaket, sepatu boot dan baju hangat agar terhindar dari udara dingin. Untuk menambah kehangatan dan keakraban bersama teman-teman saat mancing, bawa juga termos yang berisi kopi panas dan makanan ringan, mancing akan terasa jadi lebih asyik tentunya.
Memancing di malam hari memang bisa menyenangkan jika anda membawa perlengkapan yang lengkap, meskipun lebih repot kemungkinan memancing ikan di malam hari juga menjanjikan.
(sumber : Pemancing)
0 komentar:
Posting Komentar